Breaking News

Jaga Kamtibmas, Personel Polsek Maniangpajo Sisir Titik Rawan di Anabanua





WAJO – Guna mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polsek Maniangpajo menggelar Patroli Blue Light atau Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Kamis malam (15/1/2026).

Patroli yang dimulai pukul 21.30 WITA ini menyasar sejumlah titik rawan kriminalitas, mulai dari kawasan pemukiman, proyek vital pemerintah, hingga pusat keramaian seperti pasar malam dan minimarket di wilayah Anabanua.

Kapolsek Maniangpajo, AKP Johari, S.H., menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan langkah preventif kepolisian untuk mencegah tindak pidana jalanan (street crime) dan balapan liar yang kerap meresahkan warga.

"Patroli KRYD ini adalah komitmen kami untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat. Kami fokus pada pencegahan di area-area yang berpotensi terjadi gangguan keamanan," ujar AKP Johari.

Dalam operasi tersebut, dua personel Polsek Maniangpajo, Aiptu Syamsuddin dan Bripda Asrian Pratama, melakukan dialog langsung dengan penjaga keamanan proyek vital dan pelayan fasilitas publik. 

Mereka mengimbau warga agar tetap waspada dan segera melapor jika menemukan indikasi tindak kejahatan.

Selain menyisir jalan poros yang rawan balap liar, petugas juga memberikan edukasi kepada masyarakat yang masih beraktivitas di malam hari untuk bersama-sama menjaga kondusivitas lingkungan.

Hingga patroli berakhir, situasi di wilayah hukum Polsek Maniangpajo terpantau aman dan terkendali. Tidak ditemukan adanya kejadian menonjol atau gangguan keamanan yang berarti selama kegiatan berlangsung. (*/Sabri)

Tidak ada komentar