IKM Banyuasin III Salurkan Bansos di Masjid Nurul Ikhwan
PANGKALAN BALAI – Ikatan Keluarga Minang (IKM) Banyuasin III kembali melaksanakan program rutin "Jumat Berkah" dengan membagikan paket Bantuan Sosial (Bansos )di Masjid Nurul Ikhwan, Pangkalan Balai, Jumat (16/01/2026).
Kegiatan yang telah memasuki tahun kedua ini diawali dengan salat Jumat berjamaah yang dipimpin oleh Ustadz Taharudin Sakyan, S.Pd.I. Usai ibadah, pengurus IKM bersama organisasi sayap Bundo Kanduang langsung mendistribusikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Ketua IKM Banyuasin III, H. Rahman, S.Kom., menyampaikan bahwa program ini merupakan bentuk transparansi organisasi dalam menyalurkan amanah dari para donatur. Sejak diluncurkan pada 2025, program ini terus konsisten menjadi jembatan sosial bagi warga perantauan dan lingkungan sekitar.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada para donatur dan hamba Allah. Bantuan ini sangat berarti bagi saudara-saudara kita di lingkungan Banyuasin III," ujar Rahman dalam keterangannya, Jumat.
Ia juga memberikan apresiasi khusus kepada peran Bundo Kanduang yang menjadi pilar utama dalam teknis persiapan hingga pendistribusian bantuan di lapangan.
Sementara itu, Ketua DPD IKM Banyuasin, H. Gusra Yetri, S.H., menegaskan dukungan penuhnya terhadap agenda tersebut. Menurutnya, kegiatan ini adalah bukti nyata kehadiran IKM yang memberikan manfaat langsung bagi wilayah domisili anggotanya.
Melalui konsistensi ini, pengurus berharap semangat gotong royong warga IKM semakin kuat, terutama dalam menyambut bulan suci Ramadhan tahun ini. (Zainal/Aris/Ibnu)

Tidak ada komentar