Breaking News

Alumni Smabo 83 Idris Kadir Caleg Pusat Sulsel 1 Partai Demokrat, Tak Ada Kata Berhenti untuk Pengabdian

 


Brigjen Pol (Purn) Idris Kadir bersama Istri tercinta Ika Siswanti, S.H. 

Penulis : Alimuddin

Alumni SMA Negeri 156 Watampone 1983 (Smabo 83)



Idris Kadir. Begitu nama panggilannya. Ia bernama lengkap, Brigjen. Pol. Purnawirawan. Drs. Idris Kadir, S.I.K., S.H., M.Hum., lahir 23 April 1963 di Bone Sulawesi Selatan, adalah seorang Purnawirawan Polri, terakhir menjabat sebagai Kepala BNNP Jatim.


Alumni SMA Negeri 156 Watampone 1983 (Smabo 83) ini, pada Pemilu 2024 maju berkontestasi sebagai Calon Anggota DPRRI Nomor Urut 4 Dapil Sulsel 1, meliputi, Kota Makassar, Kabupaten Takalar, Gowa, Jeneponto, Bantaeng dan Selayar, dicalonkan Partai Demokrat.


Dalam suatu kesempatan, beberapa waktu lalu, di WwhatsApp Group Smabo 83, kepada teman-teman sealumninya, Idris mengungkapkan kalau dirinya maju sebagai calon legislatif, untuk suatu pengabdian kepada rakyat.


Berbekal pengalaman sebagai pengamanan dari Institusi Kepolisian Republik Indonesia, pengayom masyarakat, berupaya tampil sebagai teladan masyarakat dan terakhir sebagai penegak hukum selama sekian puluh tahun, dengan background disiplin ilmu Hukum dan Ilmu Sosial Masyarakat. 


Suami Ika Siswanti, S.H. ini,  terakhir bertempat tinggal di Kota Makassar bersama keluarga dengan 4 orang anak, AKP. Rizkika Atmadha Putra, S.I.K., dokter gigi. Rizki Dwidyani Putri, Muhammad Alkahfi Try Dalle dan Muhammad Anugerah Mappinyameng.


Diketahui, Idris Kadir yang alumni Akademi Kepolisian 1988 ini, berbesanan dengan Komjen. Pol. Purnawirawan Boy Rafli Amar.


Mengenang masa-masa Nostalgia SMA 40-an tahun silam, Idris Kadir terbilang mudah bergaul. Selain beraktifitas di Organisasi Intra Sekolah dan Pramuka, di luar sekolah, ia juga bergabung di Organisasi Anak Muda yang lebih banyak beraktifitas pada ketangkasan bersepeda motor pada Young Generation (YG).


Di SMA Negeri 156 Watampone, penulis juga sealumni dengan Idris Kadir. Lulus pada tahun 1983. Sejak perpisahan di sekolah kala itu, tak pernah lagi bertemu. Kecuali hanya via medsos, group Smabo 83.


Terbaca dari laman Wikipedia, kalau Brigjen Pol Purnawirawan Idris Kadir, S.I.K., S.H., M.Hum., ini, mengawali karirnya di kepolisian setelah menyelesaikan pendidikannya di Akpol 1988, di Pamapta Polres Lombok Barat (1988—1989).


Setahun kemudian, ia mendapatkan promosi jabatan dari atasannya menjadi Kapolsek Tanjung Lombok Barat (1989—1990). Lalu ia diangkat menjadi 

Kapolsektif Gerung Lombok Barat (1990—1993).


3 tahun memimpin wilayah hukum Gerung Lombok Barat, ia kemudian diangkat jadi Kapolsekta Cakranegara Lombok Barat (1993—1994). Selanjutnya dipromosikan pada jabatan Pama PTIK/Mhs.PTIK (1994—1996).


Lalu dimutasi ke Pamin Ops Puskodal Ops Polda SulSelra (1996—1997). Di Wilayah Hukum Sektor Buringkanaya l, masih di Polda Sulselra kala itu, ia diangkat jadi Kapolsek Biringkanaya Poltabes Makassar (1997—1998).


Selanjutnya, menjadi Kabag Reserse Polwil Pare-Pare (1998—2000). 2 tahun kemudian, ia dipromosikan menjadi Kasat Intelkam Poltabes Makassar (2000—2002). Lalu dimutasikan menjadi Pasis Sespim Polri (2002).


Tak lama kemudian menjadi 

Kasat Opsnal III/ Narkoba DitReskrim Polda D.I. Yogyakarta (2002—2005). Lalu bergeser selaku Kasat Opsnal I/Pidum Dit reskrim Polda D.I. Yogyakarta (2005).



Masih di wilayah hukum Polda D.I. Yogyakarta, oleh atasannya, Idris Kadir dinobatkan menjadi  Kapolres Sleman (2005—2007). Sebuah jabatan bergengsi, sekaligus sebagai Anggota Muspida Kabupaten Sleman kala itu. Kini berganti nama menjadi Forkopimda.


Karir Idris pun semakin menanjak. 2 tahun kemudian Idrisbmendpaatkan promosi jabatan sebagai Kasubag Dok Biro Analisis Bareskrim Polri (2007—2008). Lalu dipindahtugaskan jadi Analis Utama TNCC BaReskrim Polri (2008—2009). 


Selanjutnya, menjadi Dir Reskrim Polda Sulsel (2009). Tak lama pada jabatan itu, Idris Kadir diangkat menjadi 

Dir Reskrim Polda Kaltim (2009—2011). Lalu menjadi 

Dirreskrim Um Polda Kaltim (2011—2012).


Lalu, ia diangkat menjadi Sespimti Angkatan XX/2012. Selanjutnya menjadi Analis Kebijakan Madya bidang Pidum Bareskrim Polri (2012). Analis Kebijakan Madya Bidang Kamneg Baintelkam Polri (2012—2013). 


Kemudian ia diangkat menjadi Dirreskrimsus Polda Jatim (2013—2015). 2 tahun di Polda Jatim, Idris kemudian dipindahtugaskan ke Mabes Polri sebagai 

Kabagmindik Rowassidik Bareskrim Polri (2015—2016). Lalu diangkat menjadi 

Irbidjemenopsnal I Itwil I Itwasum Polri (2016—2018).


Selama 2 tahun pada jabatan itu, Idris Kadir mendapat promosi jabatan sebagai Kepala BNNP Sulsel (2018—2020). Mengakhiri karirnya sebagai abdi negara di bidang kepolisian, Idris Kadir yang menyandang pangkat Brigjen Pol ketika itu, dipindahtugaskan sebagai 

Kepala BNNP Jatim (2020—2021).


Atas nama teman-teman sealumninya di Smabo 83, mengucapkan selamat berjuang, semoga ilmu dan pengalamannya menjadi spirit dalam mengabdikan diri yang lebih besar lagi untuk bangsa dan negara di lembaga legislatif pusat. 


Jangan lupa, pilih Idris Kadir, Nomor-urut 3, Partai Demokrat, Dapil Sulsel 1, Pemilu 2024.



 

Tidak ada komentar