Kapolsek Belawa Tinjau Kesiapan SPPG Desa Lautang, Pastikan Higienitas Pangan Terjaga
WAJO – Kapolsek Belawa, IPTU Awal Syahrani, memimpin langsung patroli dan monitoring ke Sentra Produksi Pangan Gizi (SPPG) di Desa Lautang, Kecamatan Belawa, Kabupaten Wajo, Senin (19/1/2026).
Langkah ini dilakukan guna memastikan kesiapan penyediaan pangan bergizi yang aman danberkualitas bagi masyarakat.
Dalam peninjauan yang dimulai pukul 10.00 WITA tersebut, IPTU Awal menekankan pentingnya pemenuhan standar higienitas mulai dari tahap pengolahan hingga distribusi.
Hal ini dilakukan agar kualitas gizi dan keamanan pangan tetap terjaga sesuai standar yang ditetapkan oleh Badan Gizi Nasional (BGN).
“Kami ingin memastikan fasilitas produksi telah sesuai standar, alur produksi berjalan efisien, dan proses memasak dilakukan tepat waktu agar kesegaran makanan tetap terjaga saat distribusi,” ujar IPTU Awal Syahrani di lokasi.
Selain aspek teknis produksi, Kapolsek juga menyoroti pentingnya legalitas dan tata kelola administrasi SPPG. Ia menegaskan bahwa seluruh kegiatan operasional harus dapat dipertanggungjawabkan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Di sela-sela monitoring, IPTU Awal turut menyempatkan diri berdialog dengan warga setempat untuk menyampaikan pesan-pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Kapolsek ini mengajak masyarakat berperan aktif melaporkan gangguan keamanan ke Polsek Belawa.
“Peran aktif masyarakat sangat penting dalam menjaga keamanan lingkungan. Kami berharap kerja sama yang baik ini terus terjalin,” tambahnya.
Hingga kegiatan berakhir, situasi di lokasi SPPG Desa Lautang terpantau aman, tertib, dan kondusif. Seluruh unsur pendukung program pangan gizi dinyatakan siap menjalankan operasional sesuai jadwal. (*/Sabri)









Tidak ada komentar