Ratusan Pesepeda Tua Padati Jalanan Makassar dalam Parade HUT RI
MAKASSAR, PALAPAINFO.COM – Ratusan anggota Komunitas Sepeda Tua Makassar (Kostum) menggelar parade sepeda tua keliling kota pada 17 Agustus 2025, untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia.
Parade dimulai dari Monumen Kota Makassar dan melewati sejumlah jalan protokol, termasuk Jl. Balai Kota, Jl. Hasanuddin, Jl. Jenderal Sudirman, hingga berakhir di Museum Kota Makassar. Masyarakat antusias menyaksikan parade sepeda tua yang dihias dengan berbagai atribut kemerdekaan.
Ketua Kostum, Muh. Asrun, S.T., menyampaikan apresiasi atas semangat dan kreativitas anggota dalam memeriahkan acara ini. Ia juga menekankan bahwa kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi dan momentum untuk menghormati nilai-nilai perjuangan bangsa.
"Sepeda tua mengajarkan kita tentang kesederhanaan, kebersamaan, dan semangat gotong royong," ujar Asrun.
Asrun juga menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kota Makassar, khususnya Dinas Kebudayaan, atas dukungan yang diberikan kepada komunitas sepeda tua. Ia menambahkan, Kostum akan mengikuti kegiatan International Veteran Cycle Association (VCA) di Yogyakarta tahun depan, dengan membawa serta nilai budaya lokal Makassar.
Di akhir sambutannya, Asrun berpantun:
Naik sepeda tua ke Museum Kota Makassar,
Beriringan santai penuh ceria.
Sejarah terjaga, budaya pun lestari.
Semangat merdeka untuk bangsa tercinta.
Parade diakhiri dengan pekikan "Merdeka!" sebanyak tiga kali oleh seluruh peserta. (Masykur Thahir)
-
Tidak ada komentar