Sinergi Polres Soppeng dan Kementan Sukseskan Panen Raya Jagung di Marioriawa
SOPPENG, PALAPAINFO.COM - Kolaborasi apik antara Polres Soppeng dan Kementerian Pertanian (Kementan) membuahkan hasil dengan suksesnya pelaksanaan panen raya jagung serentak di Dusun Padali, Desa Tellulimpoe, Kecamatan Marioriawa, Kabupaten Soppeng, Jumat (16/5/2025).
Kegiatan yang berlangsung selama satu jam, mulai pukul 10.00 WITA, ini menjadi bagian penting dari upaya mendukung program Swasembada Pangan Tahun 2025.
Panen raya jagung yang dilaksanakan secara simbolis di lahan seluas sekitar satu hektar ini dihadiri oleh berbagai pihak penting. Tampak hadir Asisten 1 Bidang Administrasi Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat mewakili Bupati Soppeng, mantan Bupati Soppeng H. A. Kaswadi Razak, Dandim 1423/Soppeng, serta sejumlah pejabat daerah lainnya.
Kapolres Soppeng, AKBP Aditya Pradana, S.I.K., M.I.K., menyatakan bahwa kegiatan ini adalah wujud komitmen Polres Soppeng dalam mendukung program strategis nasional di bidang pangan.
"Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat mendorong peningkatan produksi jagung di Kabupaten Soppeng, sehingga berkontribusi pada ketahanan pangan daerah," ujar Kapolres.
Pelaksanaan panen raya jagung serentak ini berjalan dengan kondusif dan diharapkan dapat membawa dampak positif bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat petani jagung di Kabupaten Soppeng. (usa)
Tidak ada komentar