Koramil Marioriwawo Bersama Pemerintah dan Warga Gelar Karya Bakti, Bersihkan Pasar Sentral Takalala
SOPPENG, PALAPAINFO.COM – Mengantisipasi ancaman banjir dan wabah penyakit di musim hujan, Koramil 1423-05/Marioriwawo bersama aparat Kecamatan, Kelurahan, serta masyarakat, sukses menggelar karya bakti di Pasar Sentral Takalala, Kelurahan Tettikenrarae, Kecamatan Marioriwawo, Kabupaten Soppeng, berhasil membersihkan. sampah organik dan non organik di area pasar tersebut, Rabu (21/05/2025).
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Danramil 1423-05/Marioriwawo Pelda Laenre ini melibatkan 30 personel, terdiri dari anggota Koramil, perwakilan Kecamatan dan Kelurahan, serta warga masyarakat setempat. Sinergi dan kerja sama solid antarinstansi dan masyarakat menjadi kunci keberhasilan kegiatan ini.
Pelda Laenre menyampaikan bahwa karya bakti ini merupakan wujud nyata kepedulian Koramil terhadap kesehatan dan keselamatan warga sekitar Pasar Takalala.
"Dengan membersihkan pasar dan selokan, kami berupaya mencegah genangan air yang bisa menjadi sarang nyamuk dan penyebaran penyakit," ujarnya.
Lebih lanjut, Danramil juga menegaskan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan.
“Kebersihan lingkungan bukan hanya tanggung jawab pemerintah atau TNI, tetapi juga tanggung jawab kita bersama,” ungkapnya.
“Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan sekitar," harapnya.
Salah satu pedagang di Pasar Karang Buah, Kadu (53), menyampaikan rasa syukurnya. “Kami sangat berterima kasih kepada Koramil dan semua pihak yang terlibat, pasar kami kini jauh lebih bersih dan nyaman,” ujarnya sambil tersenyum.
Kegiatan karya bakti ini tidak hanya membersihkan lingkungan pasar, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antara TNI, pemerintah Kecamatan, pemerintah Kelurahan, dan masyarakat.
Hal ini menunjukkan sinergi yang kuat dalam membangun lingkungan yang sehat, aman, dan nyaman bagi seluruh warga Kelurahan Tettikenrarae, khususnya di sekitar Pasar Sentral Takalala. (usa)
Keberhasilan kegiatan ini diharapkan menjadi contoh dan inspirasi bagi desa dan kelurahan lain di Kabupaten Soppeng dalam upaya pencegahan banjir dan penyakit.
"Semoga kegiatan positif ini dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi masyarakat," harap Danramil Pelda Laenre. (usa)
Tidak ada komentar